Sabtu, 31 Desember 2011

The Kite Runner


Aku memiliki satu kesempatan terakhir untuk mengambil keputusan,
Untuk menentukan apa jadinya diriku.
Aku bisa melangkah memasuki gang itu,
Membela Hasan dan menerima apapun yang mungkin menimpaku.
Atau aku bisa melarikan diri.
Akhirnya, aku melarikan diri.


Amir telah mengkhianati Hasan, satu satunya sahabatnya. Saudaranya. Rasa bersalah menghantuinya. Menyingkirkan hasan dari kehidupannya adalah satu satunya pilihan yang ada. Namun setelah Hasan pergi, tak ada lagi yang tersisa dari masa kecilnya. Seperti layang-layang putus, sebagian dari dirinya terbang bersama angin. Tetapi, masa lalu yang telah terkubur dalam-dalam pun senantiasa menyeruak kembali. Hadir membawa luka-luka lama. Dan seperti layang-layang, tak kuasa menahan badai, Amir harus menghadapi kenangannya yang mewujud kembali.
The Kite Runner adalah sebuah kisah penuh kekuatan tentang persaudaraan, kasih sayang, pengkhianatan, dan penderitaan. Khaled Hosseini dengan brilian menghadirkan sisi-sisi lain dari Afghanistan, negeri indah yang hingga kini masih menyimpan duka. Tetapi, bahkan kepedihan selalu menyimpan kebahagiaan. Di tengah belantara puing kota kabul, akankah amir menemukannya.

dalam bentuk Ebook, anda dapat mendownloadnya di sini.
(password: kutuEbook)

Jumat, 30 Desember 2011

Tarian Cinta

Novel menyentuh ini berkisah tentang suka duka kehidupan seorang lelaki palestina yang tinggal di wilayah israel. Kakeknya tewas dalam perang 1948 dan ayahnya pernah masuk penjara karena dituduh mengebom sebuah kafetaria kampus. Ia sendiri tak peduli pada politik dan malah masuk sebuah SMA yahudi bergengsi dengan mendapat beasiswa. Ia tak menyelesaikan kuliahnya, lalu bekerja serabutan dan kawin dengan seorang gadis Arab setelah mengalami kisah cinta berliku.
Dihiasi peristiwa mengharukan dan humor segar, serta perenungan tentang cinta, keluarga dan persahabatan, novel ini mengisahkan kehidupan getir di sebuah wilayah konflik.
Di sisi lain, kisah ini memberi gambaran hubungan manusiawi bahwa orang-orang Arab dan yahudi juga bisa hidup bersama dengan damai. Novel ini layak dibaca oleh para pembaca di tanah air untuk mendapatkan perspektif lain tentang konflik di timur tengah melalui kisah hidup seorang anak manusia di tengah negri yang terkoyak permusuhan.
Dalam bentuk Ebook anda bisa mendownloadnya di sini.|
(Password: dancingarab)

Kamis, 29 Desember 2011

The Girls of Riyadh

Buku yang dilarang beredar di Saudi Arabia ini merupakan kisah nyata tentang seorang wanita yang mengirimkan Email ke orang-orang seantero Saudi Arabia. Setiap jumat, ia mengirim Email-email yang menjadi bahan diskusi di setiap tempat pada sabtu paginya. Hingga menimbulkan demam Email bagi semua orang, mereka selalu menunggu email yang di kirim oleh wanita itu setiap minggunya.

Kutulis tentang para wanita sahabatku,
Satu persatu
Semuanya
Dalam diri mereka ku temukan jiwaku
Tragedi mereka adalah peristiwa terdahsyat bagiku

Kutulis tentang para wanita sahabatku,
Tentang penjara yang menghisap umur narapidana
Tentang zaman yang dilipat dalam kertas dan pena
Tentang pintu-pintu tertutup
Tentang keinginan yang terpasung
Tentang ribuan wanita syahid terkubur tanpa nama

Saudariku...
Darahku terbungkus dalam bingkisan tertutup berlapis emas
Sejarah dimanipulasi,
Kesaksian dikebiri
Sekumpulan ikan terluka dalam kolamnya

Kutulis tentang para wanita sahabatku,
Tentang darah yang menetes dari langkah kaki  nan jelita
Tentang kegelisahan, kebingungan, nestapa,
Dan malam sunyi penuh rintihan
Tentang pasar-pasar yang  hilang  terkubur
Tentang lingkaran kehampaan dan jalan menuju sirna
Tentang kematian perlahan-lahan
Aku mati disaat kehidupan disemaikan
Seperti anggur yang terkurung dalam gelas kaca

Saudariku,
Di sarangnya burung-burung mati tanpa suara...

Dalam bentuk Ebook anda dapat mendownloadnya di sini.
(password: kutubukue.blogspot.com)

Rabu, 28 Desember 2011

Takbir Cinta Zahrana


Habiburrahman El Shirazy, siapa yang tidak kenal dia, seorang maestro yang menulis buku fenomenal Ayat-ayat cinta.
Takbir Cinta Zahrana, adalah salah satu karyanya yang lain. Berkisah tentang Zahrana, seorang wanita yang dipandang sukses. Hidup berkecukupan,Punya pekerjaan yang terhormat dan bisa dibanggakan.
ia meraih gelar master teknik dari sebuah institut
teknologi paling bergengsi di negeri ini. Dan ia pun
dipercaya duduk dalam jajaran pengajar tetap di
universitas swasta terkemuka di ibukota Propinsi Jawa
Tengah. Namun, dibalik semua kebanggan yang dimilikinya, dia menyesali sesuatu yang akhirnya membuatnya merana.... Ebook Novel Pembangun Jiwa setebal 70 halaman ini bisa anda dapatkan di sini.
(password: zahrana)

Selasa, 27 Desember 2011

100 Pesan Nabi Untuk wanita Shalihah



Ebook yang satu ini sangat saya rekomendasikan untuk para perempuan, mengingat kekurang pahaman para perempuan dalam hal aqidah sekarang ini, ebook ini cocok dijadikan sumber pegangan yang baik. Mengapa demikian?, tentu karna sesuai judulnya, bukuini berisi pesan-pesan yang bersumber dari hadits-hadits Rasulullah SAW. Berbagai pesan yang sangat baik terdapat dalam buku ini, di antaranya: Kesetaraan perempuan dan laki2, Memilih calon suami, mendidik anak perempuan, sabar menghadapi musibah, Memakai wewangian ke Masjid, dan lain lain.
Walaupun judul buku ini 100 Pesan Nabi Untuk wanita Shalihah, tidak ada salahnya para pria pun membacanya sebagai penentu standar calon istri yang baik.Ebook setebal 204 halaman ini bisa anda dapatkan di sini
(Password: 100wanita)

Ebook = salah satu usaha pencegahan global warming

ok agan agan, berhubung dunia udah sangat panas gara-gara global warming, ada baiknya kita ikut sedikit berpartisipasi mengurangi dampak pemanasan dengan menggunakan Ebook. lho.. kenapa Ebook?___* ...^____Karna dengan menggunakan Ebook, kita mengurangi penggunaan kertas, dengan mengurangi penggunakan kertas, kita mengurangi penggunaan kayu yang menjadi bahan utama pembuatan kertas, dengan mengurangi penggunaan kayu maka otomatis akan (tdak di jamin sih) mengurangi penebangan hutan.